Jumat, 19 Maret 2010

SI KECIL ASUS

Diposting oleh Apakabar Nunk di 3/19/2010 12:05:00 PM

ASUS Eee PC adalah model komputer jinjing berukuran kecil yang dirancang dan diproduksi oleh perusahaan ASUS. Perbedaan utama ASUS Eee PC dengan kebanyakan komputer jinjing lain terletak pada ukuran fisik yang lebih kecil, bobot yang lebih ringan, serta spesifikasi teknis yang dimilikinya. Pada awal peluncuran produknya, Eee PC menggunakan sistem operasi Linux dan perangkat penyimpan data berupa memori solid-state drive (SSD). 

Pada model-model Eee PC berikutnya, sistem operasi Windows XP disertakan sebagai pilihan selain Linux, dan perangkat keras penyimpan data berupa cakram keras (hard disk) menggantikan SSD. Nama Eee (tiga huruf "E") pada ASUS Eee PC merupakan singkatan dari slogan promosi pemasaran yang digunakan: Easy to learn, Easy to work, Easy to play (mudah untuk dipelajari, mudah untuk bekerja, mudah untuk bermain). Selain dikategorikan secara umum sebagai jenis komputer jinjing, banyak pihak menganggap ASUS Eee PC sebagai produk yang unik dan memiliki kategori tersendiri, yaitu kategori komputer subnotebook atau minibook. Di Inggris ASUS Eee PC didistribusikan dengan nama RM Asus Minibook oleh perusahaan RM.


Seri Eee 1000

Seri Eee 1000 diluncurkan pada COMPUTEX Taipei 2008 pada 3 Juni 2008. Eee 1000 memiliki spesifikasi antara lain tampilan layar 10 inci (254 mm) dan Intel Atom CPU 1,6 GHz. Model Eee 1000 menggunakan sistem operasi Linux, serta sarana penyimpan data berupa kombinasi antara SSD 8 GB dan kartu SDHC 32 GB (total 40 GB). Model Eee 1000H menggunakan sistem operasi Windows XP Home dan hard disk 80 GB. Kedua model menggunakan memori RAM berupa DDR2 sebesar 2 GB.

asus eee pc punya saya, saya beri nama si kecil karena memang ukurannya kecil dibanding yang lain...
kurang lebih si kecil bersama saya...udah banyak suka dan duka yang sudah dilalui bersama...
pertama saya beli dy masih linux tapi sekarang udah di ganti jdi windows xp...


0 komentar:

Posting Komentar

Jangan cuma jadi silent reader, komennya ditunggu untuk perbaikan blog ini ^^

 

Coretan Si Pingu Template by Ipietoon Blogger Template | Gadget Review